blogiseng.web.id -Saat ini xiaomi sudah mengeluarkan variant terbaru yaitu xiaomi redmi
note 4, ada 2 macam kategori xiaomi redmi note 4, yaitu yang menggunakan
Chipset Mediatek Helio X20 dan yang satu lagi menggunakan chipset
qualcomm Snapdragon 625.
Hadirnya dua jenis chipset pada peragkat
degan versi sejenis akan membuat pengguna bingung untuk memilih,
setidaknya akan mempertimbangkan mana yang lebih baik diantara kedua
chipset tersebut. apakah xiaomi dengan chipset helio mediatek atau
xiaomi cualcomm snap dragon.
Jika dilihat dari history, jelas chipset qualcomm snap dragon,
memiliki pengalaman yang jauh sehingga tidak heran dari sisi fitur dan
teknolgi chipset cualcomm snap deragon jauh lebih mumpuni jika
dibandingkan dengan chipset helio mediatek yang terbilang sebagai sebuah
chipset yang masih sangat baru di dunia perangkat mobile.
Dulu saya sebelum memutuskan untuk membeli xiaomi redmi note
4, memang dibingungkan ketika dihadapkan untuk memilih 2 kategori
chipset ini, namun akhirnya saya memutuskan memilih redmi note 4 dengan
chipset mediatek dengan alasan keterbatasan dana pada waktu itu, tanpa
memikirkan kelebihan dan kekurangannya, karena xiaomi redmi note 4
dengan chipset mediatek sedikit lebih murah jika dibandingkan dengan
xiaomi redmi note 4 yang menggunakan chipset cualcomm snap dragon.
Walupun dari awal saya sudah diwanti-wanti oleh teman yang
memahami masalah perangkat smartphone, bahwa mediatek rumornya cepat
panas, saya memberanikan diri untuk membelinya dan mengunakannya sampai
sekarang dengan rasa puas karena ternyata tidak seburuk apa yang
rumorkan.
Tapi jika dilihat mana yang lebih bagus antara xiaomi redmi
note 4 yang menggunakan chipset mediatek atau qualcomm snap dragon.
untuk itu saya akan coba menguraikan perbandingan kedua chipset tersebut
terutama untuk xaiaomi redmi note 4.
Untuk membandingkan kedua perangkat berbeda chipset tersebut saya akan
menggunakan ukuran skor antutu banchmark dengan hasil sebagai berikut:
Namun
perlu diingat, bahwa benchmark skor tidak dapat benar-benar 100 persen
mencerminkan kinerja chipset sebenarnya, benchmark skor memang
dipercaya dan sering dijadikan alat ukur mana lebih unggul diantara
kedua chipset yang berbeda.
Sisi kinerja kecepatan processor
Untuk kinerja kecepatan processor berdasarkan hasil yang diinformasikan
oleh antutu benchmark, yang menjadi pemenangnya adalah xiaomi redmi note
4 dengan chipset mediatek, dengan hasil seperti gambar di bawah ini:
Jelas kelihatan jauh berbeda chipset helio x20 sepertinya jauh lebih unggul dibandingkan dengan snapdragon 625, ini menunjukan helio lebih cepat secara kinerja apalagi didukung dengan memory 3GB, membuat perangkat semakin handal saja.
Selain itu, untuk analisa
ukuran efesiensi kerja Xiaomi redmi note 4 dengan chipset Snapdragon
625 yang didukung 8 CPU-Core bersamaan dengan proses manufaktur 14nm,
membuat baterai 4100mAh jika diamati secara kasat mata, sepertinya akan
lebih awet Snapdragon. Namun sesuai perhitungan, MediaTek Helio X20
yang dilengkapi dengan tri-cluster architecture dan 20nm proses
manufaktur, membuat kedua perangkat beda chipset tersebut sama-sama
efisien.
Perbandingan Harga Xiaomi redmi note 4 chipset helio mediatek vs qualcomm snapdragon
Mengenai perbandingan harga, ternyata dipasaran chipset qualcomm snap
dragon lebih mahal jika dibandingkan dengan xiaomi redmi note 4 dengan
chipset helio mediatek. walaupun jika dilihat dari kinerja processor
lebih unggun xiaomi redmi note 4 dengan chipset helio mediatek.
Yang
membuat mahal kemungkinan besar dari qualitas kedua chipset tersebut,
memang banyak yang beranggapan bahwa qualcomm senap dragon lebih baik
memiliki daya tahan apalagi chipset yang satu ini merupakan chipset yang
sudah berpengalaman yang banyak digunakan oleh merk-merk hp terkenal
yang merajai pasar penjualan dunia. sdangkan mediatek masih dianggap
sebagai chipset baru yang sedang mengembangkan sayapnya untuk
membuktikan dan berperan sebagai chipset terbaik.
Untuk harga xiaomi redmi note 4 sebagai berikut:
Xiaomi redmi note 4 yang menggunakan chipset qualcomm snapdragon dibandrol dengan harga kisaran 2,5 juta, sedangkan yang menggunakan chipset helio mediatek diandrol dengan harga 2,2 juta, perbedaannya kurang leih hanya 2 ratusan lebih atau kurang.
Xiaomi redmi note 4 yang menggunakan chipset qualcomm snapdragon dibandrol dengan harga kisaran 2,5 juta, sedangkan yang menggunakan chipset helio mediatek diandrol dengan harga 2,2 juta, perbedaannya kurang leih hanya 2 ratusan lebih atau kurang.
Temparatur
Dari awal ketika saya memutuskan ingin membeli hp xiaomi redmi note 4,
saya sempat mendapatkan rumor bahwa smartphone dengan chipset mediatek
memang dikabarkan cepat panas jika dibandingkan dengan xiaomi yang
menggunakan chipset qualcomm snap dragon, bahkan jauh ketika masa
chipset intel pun qualcomm paling banyak direkomendasikan karena
perangkat dengan chipset qualcomm dikenal tidak membuat perangkat cepat
panas.
Itu memang benar, seperti yang pernah saya sebutkan di artikel sebelumnya mengenai 5 kelemahan xiaomi redmi note 4 mediatik,
salah satunya disebutkan bahwa memang benar setelah menjadi pengguna
xiaomi redmi note 4 chipset mediatek, hp sangat mudah panas, dan naiknya
temperator terkadang membuat baterai boros.
Tapi permasalahan temperatur pada xiaomi redmi note 4 dan juga permasalahan lainnya dapat teratasi setelah melakukan update xiaomi miui ke versi 8.2.1.0, perangkatpun menjadi lebih stabil tidak mudah panas dan bateraipun cukup awet.
Xiaomi redmi note 4 layak untuk dibeli
Swerr deh gan, setelah menjadi penggunanya beberapa bulan dan setelah
melakukan update miui ke versi 8.2.1.0, saya pribadi semakin puas dengan
kinerja xiaomi redmi note 4 milik saya, walaupun perangkat masih
menggunakan chipset mediatek, bug dan juga permasalahan ketika pertama
membelinya juga saat ini sudah hilang, perangkat menjadi stabil, baterai
cukup awet, tidak mudah panas dan bug-bug yang awalnya saya alami yang
sempat membuat saya ingin membating hp tersebut dan ingin menjualnya
kembali sudah clear, dan hp semakin ok.
Jadi untuk anda yang memiliki
keinginan ingin membeli hp xiaomi redmi note 4 saya sangat
rekomendasikan, bagus dan cukup memuaskan, namun hati-hati jangan sampai
salah pilih jenis rom xiaomi (pilih rom global official), dan jangan sampai salah pilih garansi produk,
pilih garansi resmi jika ada, jika punya cukup dana saya lebih
menyarankan memilih produk xiaomi dengan qualcomm snapdragon, agar
kinerja hp anda lebih mantap, secara gitu lho.. chipset qualcomm snap
dragon benar-benar sudah terbukti handal.
Untuk anda yang ingin membelinya baik baru atau bekas, setidaknya anda bisa baca mengenai 4 tips penting sebelum membeli hp xiaomi agar anda tidak dirugikan,
hati-hati saja gan, karena produk xiaomi ini sedikit berbeda dengan
merk hp kebanyakan, jika kurang informasi anda kemungkinan bisa kecewa.
Itulah sekelumit informasi mengenai perbandingan Xiaomi
redmi note 4 chipset Helio mediatek vs qualcomm snap dragon, untuk
mengetahui mana yang lebih baik, silahkan pertimbangkan saja.
Post a Comment for "Xiaomi redmi note 4 chipset Helio mediatek vs qualcomm snap dragon mana yang lebih baik?"