Cara Menambah Bahasa Indonesia di Smartphone Android

Kali ini saya ingin share cara menambah bahasa Indonesia buat smartphone Android yang belum tersedia pilihan untuk mengganti bahasa indonesianya, tidak semua smartphone android sudah tersedia pilihan bahasa indonesianya, apalagi smartphone android anda beli dari luar negeri, karna teman saya kemaren mendapatkan kiriman Android dari malaysia dan ternyata pilihan bahasa Indonesia tidak tersedia di pengaturan adnroid tersebut.
Bagai mana jika anda juga mengalaminya saat ini dan masih kesulitan untuk menambahkan pilihan bahasa indonesia di pengaturan android, disini saya ingin share cara menambah Bahasa Indonesia di Smartphone Android, Untuk menambah Bahasa Indonesia pada Android, langkah termudah adalah dengan menggunakan Aplikasi yang tersedia secara gratis di Google Play Store yang dapat anda gunakan untuk menambah Bahasa Indonesia. seperti aplikasi Set Locale and Language dan Morelocale 2 merupakan aplikasi yang dapat menambah bahasa Pada perangkat android.

Cara menambah Bahasa Indonesia di Android menggunakan aplikasi dan Upgrade Firmware 

1. Menambah Bahasa Indonesia di Android menggunakan aplikasi Set Locale and Language
Menambah Bahasa Indonesia di Android dengan menggunakan aplikasi yang bernama Set Locale and Language, Unduh dan Install aplikasi Set Locale and Language di perangkat android anda, Silahkan langsung Google Play Store Kemudian buka Aplikasi Set Locale and Language lalu pilih bahasa yang ingin anda gunakan.

2. Menambah Bahasa Indonesia di Android menggunakan aplikasi Morelocale 2
Menggunakan aplikasi Morelocale 2 untuk menambah Bahasa Indonesia di Android, Unduh dan Install aplikasi Morelocale 2 pada perangkat android anda, Silahkan langsung download dari Google Play Store buka Aplikasi Morelocale 2, pilih bahasa yang ingin anda gunakan.

3. Menambah Bahasa Indonesia di Android dengan Upgrade Firmware
Jika setelah cara diatas tidak berhasil, mungkin Android yang anda gunakan belum suport dengan aplikasi tersebut, Cara lainnya yang dapat anda lakukan adalah dengan melakukan Flash Firware pada Android anda dengan Firmware Region indonesia atau Firmware yang sudah dilengkapi dengan pilihan bahasa indonesia di dalamnya.


Lihat Yang Anda Cari: 

Post a Comment for "Cara Menambah Bahasa Indonesia di Smartphone Android"